
Sibolga – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat, Babinsa Koramil 06/Kota, Serda Wariston Naenggolan , menyambangi rumah warganya di kelurahan Pancuran Gerobak , Kecamatan Sibolga Kota, Minggu (23/02/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD untuk selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dan meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Serda Wariston Naenggolan mengunjungi rumah beberapa warga untuk berkomunikasi langsung dan mendengarkan aspirasi serta permasalahan yang dihadapi masyarakat setempat.
Dalam kunjungannya, Serda Wariston Naenggolan juga memberikan motivasi dan semangat kepada warga agar selalu menjaga kebersamaan dan gotong royong dalam kehidupan sehari-hari.
Kehadiran kami di tengah-tengah masyarakat ini adalah untuk mendengarkan langsung apa yang menjadi kebutuhan dan aspirasi warga, serta memberikan dukungan moril agar tercipta kehidupan yang harmonis dan rukun,” ujar Babinsa.
Dandim 0211/TT Letkol Inf Fernando Batubara,S.Sos.,M.Han Melalui Danramil 06/Kota Mayor Inf Darwin Gultom menyampaikan bahwa para Babinsa nya memang harus Dekat sama warga nya untk mengetahui perkembangan situasi dan mengetahui apa yg menjadi keluh kesah warga nya,itu mknya saya tidak bosan mengingatkan kepada para Babinsa agar selalu monitor wilayah binaan masing-masing,ucap Danramil 06/Kota.
(Tim Red-)