
Galang,Pondok Pesantren NU Al Qomariyah Desa Kotangan, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang menggelar acara halal bihalal sekalian tepung tawar kepada jamaah haji se Kecamatan Galang, Jum’at malam (25/04/2025).
Turuti hadir Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Deli Serdang, Misran Sihaloho mewakili Bupati Deli Serdang, dr H Asri Ludin Tambunan.
Kemudian Camat Galang, Drs Syahdin Setia Budi Pane, Ketua Tabagsel Deli Serdang, Dr Sarmadhan Nur Siregar Mpd, Ketua MWC NU Kecamatan Galang, Kyai Yatiman, Ketua Al Washliyah Galang, H Muhammad Amin, Kades Kotangan Mayajaya Ekaputra S.E, Ketua PMI Kecamatan Galang, P Rudianto SE, Ketua Formasga, Muhammad Haikal.
Pimpinan Ponpes NU Al Qomariyah Galang, H Ichsanul Arifin Lubis Sp.d M.pd yang juga menjabat sebagai Kepala KUA Kemenag Kecamatan Galang dalam sambutannya menyebutkan, bahwa tahun 2025 ini Kecamatan Galang memberangkatkan seluruhnya 57 orang jama’ah.
Sementara Camat Galang, Drs Syahdin Setia Budi Pane dalam sambutannya, meminta para calon jamaah haji supaya menjaga kesehatannya. Karena di tanah suci nanti para jamaah banyak menunaikan ibadah fisik.
“Saya atas nama Pemerintahan Kecamatan Galang, pertama mendoakan bapak ibu sehat selalu. Sesuai jadwal bisa berangkat. Kemudian bisa melaksanakan ibadah haji sampai hari terakhir dan kembali ke tanah air, khususnya di Kecamatan Galang menjadi haji yang mabrur. Aamiin ya rabbal ‘alamin “, ucap Camat Syahdin Setia Budi Pane mendoakan para calon jamaah haji.
Menurut Syahdin, kegiatan halal bihalal merupakan tradisi bangsa Indonesia yang tidak ditemukan di negara mana pun.
Halalbihalal di Indonesia adalah tradisi yang kaya sejarah dan makna, yang mencerminkan semangat persatuan, maaf-memaafkan, dan silaturahmi di antara masyarakat Indonesia, terutama pada saat perayaan Idul Fitri, tambah Syahdin.
“Saya tidak berpanjang kalam. Cuman saya berharap dan berdoa, kita yang hadir semua disini adalah orang orang yang bersama Baginda Rasul yang bisa di surga jannatun naim. Aamiin”, tutupnya.
Kegiatan acara halalbihalal tersebut menghadirkan Al Ustadz Abdul Muhadir Ritonga MPd selaku penceramah dan Qoriah Internasional, Erin Zelia Nawawi.
L bagus