
Sibolga – Babinsa dengan Babinkamtibmas Bersama Lurah Mengajak dan menghimbau kepada anak remaja agar tidak berkeliaran malam hari untk mencegah kenakalan remaja ( Tawuran ) di kelurahan Pasar belakang, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga.
Kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) selain silaturahmi untuk mempererat hubungan TNI dan rakyat juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan.
Hal tersebut ditegaskan Babinsa Kelurahan Pasar Belakang Koramil 06/Kota Kodim 0211/TT Sertu Abdurrajab saat melaksanakan Komsos dengan warga binaannya di jln. Mesjid, Kel.Pasar belakang, Kec.Sibolga Kota, Kota Madya Sibolga.Rabu (08/01/2025)
Menurutnya, keakraban dan kebersamaan akan tercipta dalam kegiatan Komsos dengan warga binaannya.
“Kegiatan Komsos merupakan cerminan kemanunggalan TNI dengan rakyat khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya,” ungkap Babinsa Sertu Abdurrajab.
Lurah Pasar Belakang juga menyampaikan keberadaan Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat membantu pemerintah setempat ditingkat kelurahan yang memberi manfaat dan berdaya guna langsung maupun tidak langsung dan kehadirannya dapat diterima dengan baik oleh masyarakat. Dengan Babinsa yang selalu memantau wilayah binaannya, maka akan tahu permasalahan di wilayah binaannya. Sehingga jika ada permasalahan dapat dengan cepat diatasi dan diselesaikan.
Karena Komsos merupakan tugas yang dilaksanakan sehari-hari oleh setiap Babinsa sebagai sarana mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.
“Bapak Dian sebagai warga berterima kasih dengan kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat karena TNI selalu ada dihati kami warga masyarakat.
Di tempat terpisah Danramil 06/Kota Mayor Inf D Gultom menyampaikan di sesi apel kpd para Babinsa agar selalu hadir dan ada di tengah – tengah masyarakat warga binaannya masing masing.
(Tim Red-)