
Batu Bara,Liputan24jam.com – Dalam rangka operasi Keselamatan Toba 2025, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Batu Bara dibawah kepemimpinan Kasat Lantas AKP Agnis Juwita Manurung SH, S.I.K MM MSi menggelar sosialisasi dan penyuluhan mengenai etika berlalu lintas Bersama PT. Anugerah Karya Abiwara Indrapura Pada Event Safety Riding Goes to Public (Goverment) 2025, yang diselenggarakan di Aula Kantor Camat Air Putih Kab. Batu Bara, Jumat (21/02/2025) sekira pukul 10.00 WIB s/d selesai.
Kasat Lantas Polres Batu Bara AKP Agnis Juwita Manurung SH, S.I.K MM MSi melalui Kasi Humas AKP A.H Sagala mengatakan :”Dalam rangka mendukung Ops Keselamatan Toba 2025, Satlantas Polres Batu Bara gelar sosialisasi dan penyuluhan kepada Pegawai Dinas Kominfo Batu Bara, Kepatuhan terhadap aturan lalu lintas sangat penting demi keselamatan bersama. Jadilah sebagai pengendara yang berbudaya yang patuh terhadap aturan, dengan memahami dan menerapkan etika berlalu lintas yang baik, kita dapat mengurangi risiko kecelakaan serta menciptakan lingkungan berkendara yang aman dan tertib,” ujarnya.
Kasi Humas menambahkan :”Kegiatan sosialisasi ini berjalan dengan lancar dan mendapat respon positif dari peserta. Para pegawai diberikan pemahaman tentang pentingnya ketertiban lalu lintas guna mengurangi angka kecelakaan di jalan raya, melalui edukasi seperti ini, kesadaran masyarakat dalam lintas lalu lintas semakin meningkat, sehingga dapat terwujudnya keamanan, keselamatan, keselamatan, dan kelancaran lalu lintas di wilayah Kabupaten Batu Bara” Ungkapnya.
(Tim Red-)